Meningkatnya Prevalensi HIV / AIDS di Bojonegoro,IDFoS sosialisasikan HIV / AIDS Ke Masyarakat

Semakin tingginya angka penderita HIV AIDS di Bojonegoro mendorong organisasi swadaya masyarakat IDFoS untuk melakukan kampanye dan sosialisasi terkait HIV dan AIDS,organisasi yang tergabung dalam Komisi Penanggulangan AIDS daerah tersebut melakukan serangkaian kampanye terkait bahaya HIV AIDS kepada masyarakat umum, salah satunya kepada Ibu PKK kelurahan Karangpacar Rabu,15 April 2015,bertempat di Ruang PKK kelurahan Karangpacar IDFoS yang diwakili oleh Laily Mubarokah selaku ketua Divisi Perempuan mensosialisasikan bahaya HIV/AIDS kepada sejumlah ibu ibu PKK di Karangpacar.

11146312_1580981988846602_3936443352489269830_n

Kampanye HIV AIDS Di Kelurahan Karangpacar

Dari kampanye tersebut ternyata masih banyak Ibu ibu dan juga masyarakat yang kurang tahu menahu tentang apa itu HIV AIDS,Bahaya serta penularannya,terlihat saat diberikan informasi terkait HIV / AIDS nampak begitu serius mengikuti,sejauh ini Bojonegoro menempati peringkat ke 8 penderita HIV AIDS terbanyak di Jawa Timur dengan jumlah penderita per Desember 2014 sejumlah 532 dengan jumlah kematian 126 kasus.

Baca juga:  Jawab Tantangan UU Desa ,dengan Sekolah Desa!

Kampanye di kelurahan Karangpacar tersebut merupakan kali kedua setelah sebelumnya kampanye terkait HIV AIDS tersebut dilaksanakan di Kelurahan Sumbang bebarengan dengan acara Forum Kebupaten Sehat,dengan dilaksanakannya kampanye tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk sedikit menekan prevalensi HIV AIDS,dengan memberikan informasi yang menyeluruh terkait HIV AIDS kepada masyarakat umum.