Pendaftaran Calon Pendamping Program Persampahan Diperpanjang
Melihat antusiasme pendaftar untuk calon Pendamping Program Persampahan untuk Ekonomi Alternatif,pendaftaran yang semula ditutup hingga tanggal 12 Januari akhirnya diperpanjang hingga tanggal 14 Januari 2015,bagi kandidat yang berminat dan memenuhi kualifikasi silahkan mengirimkan lamaran dan CV ke kantor Institute Development of Society ( IDFoS) di Jl. Sersan Mulyono No. 35 Kelurahan Klangon – Bojonegoro telp :(0353) 889277,
Adapun kebutuhan pendamping adalah 1 untuk pendamping Kesehatan Masyarakat dan 1 Pendamping Persampahan dengan kualifikasi sebagai berikut :
Pendamping Kesehatan Masyarakat
- Lulusan S1 Kesehatan Masyarakat
- Mempunyai Pengalaman di Bidangnya ( Kesmas,Promosi,kampanye dsb.) Minimal 2 tahun
- Pria / Wanita
- Usia maks 27 thn
- Mempunyai Kemampuan Komunikasi yang Baik
- Mempunyai kendaraan pribadi
Pendamping Persampahan
- Lulusan S1 Semua Jurusan
- Mempunyai pengalaman Minimal 2 tahun dalam Mengelola persampahan
- Pria / Wanita
- Usia Maks 27 thn
- Mempunyai kemampuan Komunikasi yang Baik
- Mempunyai Kendaraan pribadi